Naik KA Gunung Jati dan Cakrabuana Kini Mulai Rp25 Ribu

Rabu, 9 Apr 2025 19:33
    Bagikan  
Naik KA Gunung Jati dan Cakrabuana Kini Mulai Rp25 Ribu
Humas KAI

KAI Daop 3 Hadirkan Tarif Khusus KA Gunung Jati dan Cakrabuana Mulai 10 April 2025.

RINGKASNEWS.ID - Mulai 10 April 2025, KAI Daop 3 Cirebon resmi memberlakukan tarif khusus untuk perjalanan kereta api Gunung Jati dan Cakrabuana di sejumlah relasi.

Manajer Humas KAI Daop 3 Cirebon, Muhibbuddin, mengatakan bahwa kebijakan ini bertujuan untuk memberikan kemudahan sekaligus alternatif harga yang lebih terjangkau bagi pengguna jasa kereta api.

“Ingin bepergian menggunakan kereta api dengan harga terjangkau? KAI Daop 3 Cirebon siapkan KA Gunung Jati dan Cakrabuana dengan tarif khusus yang harganya mulai dari Rp25.000,” ujar Muhibbuddin, Rabu (9/4).

Tiket dengan tarif khusus ini bisa dibeli melalui aplikasi KAI Access atau langsung di loket stasiun, maksimal dua jam sebelum keberangkatan, selama kursi masih tersedia.

Berikut rincian tarif khusus yang berlaku:

1. Relasi Tegal – Brebes:

Ekonomi: Rp25.000

Bisnis: Rp30.000

Eksekutif: Rp35.000

2. Relasi Cirebon/Cirebon Prujakan – Jatibarang/Haurgeulis/Pegadenbaru:

Ekonomi: Rp50.000

Bisnis: Rp55.000

Eksekutif: Rp70.000

3. Relasi Cirebon/Cirebon Prujakan – Tegal/Pemalang:

Ekonomi: Rp55.000

Bisnis: Rp70.000

Eksekutif: Rp80.000

4. Relasi Jatibarang/Haurgeulis/Pegadenbaru – Tegal/Pemalang:

Ekonomi: Rp60.000

Bisnis: Rp75.000

Eksekutif: Rp90.000

5. Relasi Cirebon/Cirebon Prujakan – Purwokerto:

Ekonomi: Rp45.000

Bisnis: Rp70.000

Eksekutif: Rp110.000

Dengan adanya tarif ini, KAI berharap semakin banyak masyarakat yang memilih kereta api sebagai moda transportasi andalan untuk perjalanan jarak menengah di wilayah Jawa Barat dan sekitarnya.


Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Annisa Azizzah, Srikandi PLN UPT Cirebon yang Menyalakan Semangat Kartini dari Gardu Induk Sunyaragi
Global Futsal League Siap Panaskan GOR Bima Cirebon!
KAI Daop 3 Cirebon Tutup 7 Perlintasan Liar untuk Tingkatkan Keselamatan
543 Tahun Kabupaten Cirebon, Dedi Mulyadi Tekankan Identitas Budaya dan Pembenahan Jalan
Wali Kota Cirebon Buka Forum RPJMD dan Musrenbang RKPD
Hotel Santika Premiere Linggarjati Rayakan Hari Kartini dengan Fun Run
Kabupaten Cirebon Peringati Hari Jadi ke-543 dengan Napak Tilas Sejarah
KAI Daop 3 Catat Kinerja Positif di Masa Angkutan Lebaran
Ibu di Cirebon Meninggal Dunia Saat Berjuang Cari Nafkah, Jadi Korban Jambret
Pemkab Cirebon Siapkan Rp17 Miliar untuk Perbaikan Jalan Wilayah Timur
Komisi III DPRD Kabupaten Cirebon Desak PUTR Aktif Cari Tambahan Anggaran untuk Perbaikan Jalan
KAI Daop 3 Cirebon Angkut 338.855 Orang Saat Mudik dan Balik Lebaran 2025
Sudah 7 Tahun Rusak Warga Cirebon Timur Geram, Lubang Jalan Diberi Ikan Lele
DPRD Kota Cirebon Dukung Usulan Insentif untuk Tagana
Bupati Imron: Tiga Jalan di Cirebon Timur Mulai Diperbaiki Agustus 2025
Pulp Kembali dengan Album Baru "More", Setelah 24 Tahun Vakum
Legenda Musik Indonesia Titiek Puspa Berpulang di Usia 87 Tahun
Naik KA Gunung Jati dan Cakrabuana Kini Mulai Rp25 Ribu
Hari Pertama Masuk Kerja, Pemkot Cirebon Cek Disiplin ASN dan Pelayanan
Sidak Jalan Rusak, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Telepon Langsung Kepala PUTR
Live Streaming Ringkas Radio Net