Pj Wali Kota Agus Mulyadi sebagai Calon Kuat di Pilkada Kota Cirebon

Rabu, 27 Mar 2024 19:02
    Bagikan  
Pj Wali Kota Agus Mulyadi sebagai Calon Kuat di Pilkada Kota Cirebon
Istimewa

Pj Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi

RINGKASNEWS.ID - Nama Pj Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi kembali mencuat sebagai kandidat calon Wali Kota Cirebon yang diinginkan masyarakat untuk meneruskan program pembangunan.

Pengamat politik Sutan Aji Nugraha menjelaskan Pilkada adalah proses pemilihan kepala daerah, termasuk walikota atau bupati, yang dilakukan secara langsung oleh rakyat. Munculnya nama Agus Mulyadi dilihat dari kinerja positif di mata masyarakat.

"Ini adalah momen penting di mana pemimpin lokal dipilih untuk mengemban tanggung jawab memimpin dan mengelola daerah tersebut. Dan masyarakat menilai langsung kinerjanya dalam memajukan Kota Cirebon," ucapnya, Rabu (27/3/2024).

Sutan Aji menambahkan, Agus Mulyadi tampaknya memiliki dukungan dari masyarakat untuk memajukan Kota Cirebon melalui Pilwalkot.

"Pemilihan wali kota bisa menjadi kesempatan besar bagi Agus Mulyadi untuk meneruskan pembangunan Kota Cirebon sesuai dengan visi dan programnya," ungkapnya.

Menurut Sutan Aji, kinerja positif sering kali menjadi momen penting bagi calon dalam Pilkada. Kinerja yang baik di masa jabatan sebelumnya bisa meningkatkan elektabilitas dan dukungan dari pemilih.

"Agus Mulyadi memiliki peluang untuk memenangkan Pilkada jika mampu membangun basis dukungan yang kuat dan efektif meraih kepercayaan pemilih melalui program-program yang relevan dan kinerja yang baik," ujarnya.

Sebelumnya, salah satu partai besar dikabarkan mengandeng Pj Wali Kota Cirebon Agus Mulyadi maju di kontestasi Pilwalkot Cirebon.

Pria yang akrab disapa Gus Mul ini, menyebutkan bahwa dirinya mempunyai tiga opsi diakhir masa jabatannya sebagai Pj Walikota Cirebon.

"Opsi yang pertama itu saya akan melanjutkan karir ASN ke jenjang yang lebih tinggi ke provinsi atau kementerian. Opsi kedua bisa saja saya sebagai tenaga fungsional utama seperti jadi dosen. Dan ketiga tidak menutup kemungkinan ikut dalam kontestasi Pilkada," pungkasnya.


Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Debat Publik Ketiga Pilkada Kota Cirebon Fokus pada Pembangunan Berkelanjutan
PPK Lemahwungkuk Siapkan Pemilu 2024 dengan Simulasi Pemungutan Suara
Cirebon Jadi Saksi Adu Strategi Paslon Pilgub Jabar dalam Debat Kedua
Sambut Pilkada, Santika Grup Cirebon Hadirkan Promo Spesial, Menu Baru, dan Event Menarik
Pemkab Cirebon Kembali Sabet Predikat Kabupaten Informatif
Kuota BBM 4.947 KL dari BPH Migas untuk KAI Daop 3 Cirebon
Pemerintah Perpanjang Fasilitas Pengurangan Pajak Badan Lewat PMK Terbaru
Pesan Tiket KA di Access by KAI Diskon 10% pada 15-25 November
Pasar Murah di Kampung Peguyuban, Siti Farida Kenalkan Keunggulan Tiga Kartu IDOLA
Modus Deposito Palsu, Pegawai Bank BUMN di Cirebon Tipu Nasabah Hingga Ratusan Juta
Wujudkan Kesejahteraan Ekonomi, TJSL PLN Bersama Human Initiative Jabar Resmikan Toko KUBE UMKM Karyamulya
Pemkab Cirebon Permudah Izin Tenaga Kesehatan Melalui MPPDN Digital
Komisi III DPRD Kabupaten Cirebon Minta PT CEPR Tuntaskan Sengketa Lahan Warga dalam 14 Hari
HUT ke-13 Partai NasDem Kota Cirebon Fokus Menangkan Paslon BERES
43 Ribu Pengunjung Hadiri CMSE 2024, Pecahkan Rekor Tahun Lalu
Hero Ajak Kader Demokrat Cirebon Bersatu untuk Kemenangan Pasangan “Idola"
Pasangan Dani-Fitria Fokus Tingkatkan Kualitas SDM Cirebon melalui Pendidikan dan Pelatihan
KPU Kota Cirebon Hadirkan Debat Publik Kedua, Fokus pada Peningkatan Kualitas SDM
Ancaman Ekosistem Citarum, DPRD Jabar Desak Pengoperasian Cepat TPA Legoknangka
SSB AK Foundation U-12 Kota Cirebon Ikuti Turnamen Nasional di Bekasi
Live Streaming Ringkas Radio Net